Apdet theme

Saya sampai saat ini belum bisa menemukan theme yang sesuai dengan keinginan, selain no-frills yang minimalis dan keren lah di mata saya.

Kemarin akhirnya ke web no-frills, ternyata sudah ada No-frills versi 5.0.2 yang baru diapdet pada 9 april 2012 kemarin, sementara sebelumnya saya memakai versi 3.  Jadilah saya donlot themenya, langsung instal.  Dan langsung gagal !

Setelah membaca detailnya, o ternyata versi terbaru ini mengharuskan untuk menginstal theme bernama Origin terlebih dahulu, yang berfungsi sebagai induk themenya.  Kenapa saya sebut induk ? Karena Jesse Kim berkata demikian

No-frills version 5 is now a child theme of Origin. The theme itself is purely CSS and inherits all the functionality of its parent theme. To use No-frills 5, WordPress 3.3 or higher and the current version of Origin are required.

Origin diinstal, dan voila, No-frills 5.0.2 pun muncul dengan sukses.  Iseng kemudian sedikit di utak atik css-nya,  terutama pada ukuran dan margin site title, terus warna huruf, blockquote, ukuran smiley dan beberapa bagian lain yang semena-mena diedit dengan sok taunya.
😆

Jadi demikianlah, postingan kesekian kali tentang theme yang itu-itu juga. 😀

9 thoughts on “Apdet theme

  1. emfajar

    theme yg baru ini simpel bgt om, ga ada aksesorisnya tp bagus kok ramah di mata 😛

    warm : No-frills pada dasarnya emang simpel bgt mas, tp iya yg baru ini emang lebih gimanaa gitu 😀

    Like

    Reply
  2. latree

    omwarm emang sukanya yang polos polos gini… #eh

    editkan blogku dong om 😀

    warm : polos itu emang nganu, *halagh dibahas*

    lah wordpressmu mana bisa diedit2 😀

    Like

    Reply
  3. r

    pencarian theme yg tak kunjung selesai… samalah… tp saya blm nemu 😐
    tapi aku suka yg ini, biar polos banget tp lebih modern dari yg kemaren…

    warm : ah makasih apresiasinya, gan 😀

    Like

    Reply
  4. Pingback: Harta Karun | blog auk

Leave a comment